Tahukah
kamu bahwa banyak orang menganggap listening merupakan skill yang
paling menyulitkan? Faktanya, dari beberapa survei yang diadakan,
listening memang menjadi momok tersendiri bagi para pembelajar bahasa
Inggris. Padahal, dalam praktiknya, skill ini tentu penting dan vital
digunakan. Lalu, bagaimana sebaiknya kamu mempelajari listening agar
mencapai hasil maksimal?
Sama halnya dengan skill bahasa Inggris
lainnya, kemampuan listening bisa diperoleh secara adaptif jika kamu
terbiasa mendengar percakapan bahasa Inggris. Namun, perlu diingat,
dalam listening, kegiatan mendengar harus disertai dengan kegiatan
menyimak. Demi meningkatkan kemampuan ini, ada beberapa cara yang bisa
kamu lakukan.
“Paksalah” dirimu sendiri untuk menjadi terbiasa
dengan bahasa Inggris. Dengarkan bahasa Inggris sebanyak-banyaknya,
sambil menyimak dan memahami apa yang kamu dengar. Kegiatan ini bisa
kamu lakukan dengan mudah, melalui lagu, film-film berbahasa Inggris,
atau podcast. Setelah membiasakan diri dengan bahasa Inggris, cobalah
untuk menambah vocabulary-mu. Catat kata-kata yang asing bagimu, lalu
pelajari. Tirukan pola pelafalannya (pronunciation) dan tata bahasa yang
digunakan (grammar).
Manfaatkan gadget atau smartphone yang
kamu punya juga, ya! Isilah perangkatmu dengan konten berbahasa Inggris.
Semakin sering kamu melakukan cara seperti ini, kamu akan semakin
terbiasa mendengar, menyimak, dan memahami tuturan dalam bahasa Inggris.
Akibatnya, listening pun tidak lagi menjadi monster yang mengerikan
untuk dipelajari. Selamat mencoba!
#TerimakasihJKLN
Tidak ada komentar:
Posting Komentar